-->

Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL

Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL
Kali ini Ghuba Flashing akan berbagi cara Flash Firmware Stock Rom Lenovo A6000 Via QFIL, menurut admin pribadi cara inilah yang sangat ampuh untuk mengatasi Ponsel Lenovo yang Bootloop, Lupa Pola, Hank, dll. Sebenarnya ada banyak cara untuk Flashing Lenovo A6000 ini, tetapi cara-cara selain menggunakan QFIL kebanyakan gagal.

Nah, sebebelum Kita memulai proses Flashing, alangkah baiknya kita mengetahui apa itu Flashing ?
Flashing adalah suatu proses instal ulang pada Ponsel yang bermasalah pada System Ponsel tersebut, permasalahan tersebut ialah disebabkan oleh Software. Sebenarnya banyak sekali error yang disebabkan oleh Software, tetapi yang sering terjadi antara lain :
  • Booloop
  • Hang
  • Aplikasi Terhenti Tiba-Tiba
  • Ponsel Sering Restart Sendiri
  • Lupa Pola
  • Ponsel Melambat / Lagging
  • Dll
Nah, apabila Ponsel Anda mendapati error seperti yang disebutkan di atas, jangan panik, karena Anda dapat mengatasi eror-eror yang disebutkan di atas dengan cara Flashing Ponsel yang bermasalah tersebut.
Jika Anda melakukan Flashing pada Ponsel Lenovo A6000, alangkah baiknya Anda Backup terlebih dahulu data-data penting Anda, karena proses Flashing ini akan menghapus semua data-data pada Memori Internal pada Ponsel.

Ada beberapa yang harus Anda persiapkan terlebih dahulu sebelum melakukan Flashing pada ponsel Lenovo A6000 ini, inilah yang harus anda persiapkan :
  1. Komputer Atau Laptop
  2. Kabel Data
  3. Qualcomm Usb Driver lenovo - Download Disini
  4. Tool QPST/QFIL_2.7.422 rar - Download Disini
  5. Firmware Stock Rom Lenovo A6000 - Download Disini

Apabila bahan-bahan diatas sudah dipersiapkan dan di download, langkah selanjutnya silakan Anda ikuti cara-cara flashingnya dibawah ini dengan benar.

Cara Flash Firmware Lenovo A6000/A6000 PLUS Via QPST/QFIL

  1. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mendownload dan mengextractnya, disarankan letakan hasil Extract di satu Folder. 
  2. Setelah di Extract, silakan Anda Instal Usb Driver dan "QPST/QFIL" di Laptop atau PC.
  3. Apabila Driver dan QPST/QFIL sudah di Install, langkah selanjutnya adalah mematikan Ponsel Lenovo A6000/Lenovo A6000 PLUS, diamkan untuk beberapa detik dalam keadaan mati.
  4. Setelah dipastikan Ponsel sudah mati, langkah selanjutnya silakan Anda hubungkan Ponsel ke Komputer dengan menggunakan Kabel Data dengan cara menekan "Tombol Volume Up & Volume Down" pada Ponsel.
  5. Selanjutnya silakan Anda buka "QPST/QFIL" yang telah Anda Instal tadi, file ini terdapat pada "All Programs" (tergantung pada versi windows Anda).
    Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL
  6. Kemudian setelah QPST/QFIL sudah terbuka pastikan Driver sudah terinstall dengan benar di Komputer atau Laptop Anda, apabila Driver sudah terinstal maka akan tampil "Qualcomm HS-USB QDloader 9008" jika sudah muncul tulisan tersebut, selanjutnya silakan Anda klik Browse lalu cari file  " prog_emmc_firehose_8916.mbn" yang terdapat pada Folder Firmware yang telah di Extract di awal tadi, jika sudah ketemu filenya silakan Anda klik open pada file tersebut.
    Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL
  7. Apabila Anda sudah melewati langkah nomor 6 maka akan muncul Gambar seperti dibawah ini,kemudian click "Load XML" dan akan muncul "rawprogran_unsparse" kemudian akan muncul lagi "patch0.xml" click Open.
    Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL
  8. Kemudian click Downlod pada aplikasi QPST / QFIL, jika sudah di klik maka secara otomatis proses Flashing akan berjalan dan silakan Anda tunggu hingga proses Flashing selesai,jika proses Flashing lenovo A6000 / A6000 PLUS selesai maka hp lenovo yang Kita Flash akan Reboot sendiri. 

Nah, mungkin ini saja yang bisa Saya sampaikan untuk Artikel Cara Flashing Lenovo A6000 Bootloop 100% Berhasil Via QFIL, semoga dengan adanya Artikel ini dapat membantu Ponsel teman-teman yang sedang mengalami error Bootloop. Terima kasih sudah berkunjung di blog ini, apabila menemui kesulitan saat Proses Flashing, silakan tinggalkan komentar di bawah supaya Kita dapat berdiskusi bersama untuk mengatasi permasalahan yang Anda hadapi tersebut.

Beli Sekarang :

Chat WhatsApp

Komentar (0)